Skip to main content

Posts

Showing posts from June, 2023

Dianggap Kurang Berkesan, Anggota Komisi B Kritisi Harga Tiket Masuk Night Zoo KBS

Mediabidik.Com - Night Zoo Kebun Binatang Surabaya (KBS) resmi beroperasional, yang di tandai dengan grand opening pada Minggu (25/06/2023). Grand Opening tersebut dibuka Irfan Widyanto asisten 2 Walikota Surabaya Bidang Perekonomian. Turut hadir sejumlah legislator Komisi B DPRD Surabaya. Anggota Komisi B Alfian Limardi mengaku tidak terlalu terkesan dengan Night Zoo KBS. Dibandingkan dengan tiket masuk yang cukup mahal senilai Rp 100 ribu. Sedangkan pengunjung yang menunjukkan KTP Surabaya senilai Rp 75 ribu  "Saya tidak melihat sesuatu yang wow. Pantasnya tiket masuk itu Rp 50 ribu. Jadi tiket sekarang ini masih mahal," terangnya. Lebih lanjut legislator Fraksi PSI itu mengatakan tidak ada perubahan di Night Zoo ketika trial, Soft Opening sampai Grand Opening. Padahal Komisi B sudah memberikan masukan. "Misalnya suara yang menggunakan TOA. Kemudian jumlah pemandu yang tidak sebanding dengan jumlah pengunjung dalam satu kelompok. Pemandunya sepasang tapi k

RPH Surabaya Datangkan Sapi Kurban Premium Berukuran Jumbo Dari Berbagai Wilayah

Mediabidik.Com - RPH Kota Surabaya menyiapkan belasan sapi kurban premium berukuran jumbo, pesanan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, di moment Idul Adha 1444 H.  Sapi kurban berbobot mulai 950 kilogram, sampai 1 ton lebih tersebut, di datangkan RPH dari berbagai daerah di Jawa Timur. Antara lain Blitar, Malang, Jember, Jombang dan Madura, pada Senin dini hari (26/06/2023). "Ada 4 sapi berbobot 1 ton lebih. Yaitu sapi Limousin asal Malang, dengan berat 1062 Kg. Sapi Simental asal Malang berbobot 1050 Kg. Sapi Simental asal Blitar beratnya 1050 Kg, dan Sapi Pegon Simental asal blitar dengan berat hidup 1020 Kg," ujar Direktur Utama PD RPH Surabaya Fajar Arifianto Isnugroho, usai menerima kunjungan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dan bunda Rini Indriyani, pada Selasa (27/06/2023). Selain itu, ada belasan sapi besar lainnya dengan bobot 950Kg sampai 990 Kg berjenis Limousin, Simental, Pegon Hitam, dan Pegon Simental. Belasan sapi tersebut, diambil dari peternak di Jembe

Bank Jatim Menjadi Bank Pertama Dalam Pelaksanaan IKD For Banking di Indonesia

Mediabidik.Com- PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim) selangkah lebih maju dalam hal memberikan pelayanan kepada masyarakat. Pasalnya, hari ini bank kebanggaan arek Jawa Timur ini telah menjadi bank pertama di Indonesia yang mampu mengimplementasikan Identitas Kependudukan Digital (IKD) untuk Perbankan (#IKD4Banking).  Hal tersebut ditandai dengan penandatangan adendum kerja sama dengan Direktur Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kementerian Dalam Negeri (Dirjen Dukcapil Kemendagri) .  Kegiatan penandatanganan dilakukan langsung oleh Direktur Utama Bank Jatim Busrul Iman bersama Dirjen Dukcapil Kemendagri Teguh Setyabudi yang disaksikan oleh Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, di Balai Kota Surabaya, pada Selasa (27/6/2033). Dalam kesempatan tersebut, Busrul menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada Dirjen Dukcapil Kemendagri beserta jajaran dan Wali Kota Surabaya yang telah memberikan kepercayaan serta kesempatan kepada Bank Jatim untuk mela

Terima Apresiasi High Dividen, Bukti Nyata Bank Jatim Berkontribusi Untuk Negeri

Mediabidik.Com - Menjelang akhir semester satu 2023, PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim) berhasil meraih penghargaan bergengsi sebagai salah satu emiten kategori High Dividen dalam acara Malam Apresiasi Emiten : Launching Indeks Tempo-IDNFinancials 52.  Penghargaan High Dividen tersebut diterima oleh Pjs AVP Manajemen Investor Bank Jatim Derry Widya Ariyanta, di Hotel Fairmont Jakarta, pada Jumat Malam (23/06/2023).  Selain Tempo-IDNFinancials 52, pada awal tahun 2023 lalu, Bank Jatim juga telah menjadi penghuni IDX High Dividen 20.  Apresiasi yang diberikan kepada emiten dengan kode BJTM ini bukan tanpa alasan. Bank Jatim terus konsisten membagikan dividen kepada investor dengan yield di atas rata-rata suku bunga deposito atau surat berharga lainnya.  Direktur Utama Bank Jatim Busrul Iman menjelaskan, dalam lima tahun terakhir pemberian dividen kepada pemegang saham terus mengalami peningkatan. Terakhir, pembagian dividen tahun 2023 yang telah disetujui

Dewan Minta Dana CSR Perusahaan Bermanfaat Bagi Warga Surabaya

Mediabidik.Com – Komisi A DPRD Kota Surabaya mendorong agar dana Coorporate Social Responsibility (CSR) perusahaan yang ada di Surabaya, bisa bermanfaat bagi warga Kota Surabaya. Hal tersebut terungkap saat rapat koordinasi terkait CSR di Surabaya di ruang Komisi A, Jumat (23/06/2023) yang dihadiri dari Bank Jatim, PT Smart, Tbk perusahaan yang bergerak di produksi minyak goreng dan margarin. Anggota Komisi A, Ghoffar Ismail mengatakan, seperti Bank Jatim dimana tahun 2022 sudah memberikan CSR di 125 Kelurahan yang ada di Surabaya. "Bank Jatim kan ada 4 kantor cabang pembantu di Surabaya, nah kami berharap warga sekitar bisa menikmati dana CSR yang ada di Surabaya,"ujar Ghoffar Ismail, Jumat (23/06/2023). Ia menjelaskan, setiap kegiatan CSR perusahaan harus bermanfaat bagi lingkungan warga sekitarnya.  Contohnya, PT Smart Tbk yang ada di SIER Rungkut, warga sekitar Rungkut harus bisa menikmati dana CSR dari perusahaan PT Smart. Sementara Bank Jatim, kata politisi

KPU Surabaya Tetapkan DPT Pemilu 2024 Sebanyak 2.218.586 Pemilih

Mediabidik.Com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Surabaya menetapkan daftar pemilih tetap (DPT) untuk pemilihan umum (Pemilu) 2024 sebanyak 2.218.586 pemilih. Jumlah pemilih mengalami peningkatan 86.830 dibanding Pemilu sebelum yakni sebanyak 2.131.756 pemilih.  "KPU Kota Surabaya menetapkan DPT, angka kita di 2.218.586. Dibandingkan dengan Pemilu terakhir tahun 2019 ada peningkatan 86.803 pemilih," Komisioner Divisi Perencanaan, Data, dan Informasi Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Surabaya Naafilah Astri Swarist, Jumat (23/6/2023). Sementara, untuk total tempat pemungutan suara (TPS) pada Pemilu 2024 sebanyak 8.167 TPS. Untuk TPS reguler 8.161 sedangkan TPS lokasi khusus ada 6.  "Di kecamatan Wonocolo ada 2 TPS di asrama mahasiswa nusantara berisi mahasiswa dari seluruh Indonesia yang akan gunakan hak pilihnya di Surabaya," katanya. Selain itu, ada dua di Kecamatan Sukolilo yakni 1 TPS di kampus ITS dan 1 TPS di Liponsos Keputih. Kemudian ada 1 TPS di

Disinyalir Ugal-ugalan, Anggota Fraksi PSI Minta Dishub Tegur Operator Bus TSS

Mediabidik.Com - Anggota Fraksi PSI DRPD Kota Surabaya, William Wirakusuma, kembali meminta Dinas Perhubungan Kota Surabaya memberikan teguran keras kepada operator Trans Semanggi Surabaya (TSS) terhadap cara berkendara pengemudi bus tersebut. "Saya sudah sering ingatkan, cara berkendara pengemudi Trans Semanggi Surabaya masih tidak baik, ugal-ugalan dan zig zag. Banyak aduan masuk ke WA maupun IG saya, dan kemarin saya sendiri yang menemukan pengemudi yang zig zag dan membahayakan kendaraan lain, bahkan mepet pengendara lain untungnya tidak sampai menyerempet." keluh William yang juga anggota Komisi C DPRD Kota Surabaya itu. William kemudian melanjutkan bahwa kejadian tersebut terjadi saat beliau melintas di MERR, ada sebuah bus TSS yang membelok secara mendadak dan kemudian melaju di jalur paling kanan.  "Seharusnya sebagai angkutan massal, bus tetap berada di jalur kiri. Tidak boleh di jalur tengah apalagi dari jalur paling kiri mendadak berpindah dua jal

Media Sosial Bank Jatim Raih Penghargaan Dalam Ajang 20th Infobank-MRI BSE Awards 2023

Mediabidik.Com - PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim) kembali menorehkan prestasi di tengah persaingan perbankan yang semakin ketat. Dengan terus mengedepankan transformasi digital, Bank Jatim berhasil menyabet penghargaan di ajang 20th Infobank-MRI Banking Service Excellent (BSE) Awards 2023. Kegiatan yang diselenggarakan oleh Infobank dan MRI ini, menobatkan Bank Jatim sebagai The 1st Best Social Media kategori Bank Pembangunan Daerah. Bertempat di Shangri-La Hotel Jakarta, penghargaan tersebut diserahkan oleh Chairman Infobank Media Grup Eko B Supriyanto kepada SEVP Consumer Banking Bank Jatim Hermita, pada Selasa malam (20/6/2023).  Pemberian penghargaan BSE Awards 2023 ini merupakan bentuk penghargaan kepada bank-bank yang berhasil melakukan peningkatan layanan dengan inovasi teknologi digital.  Mekanisme penilaian diambil berdasarkan hasil survei yang dilakukan oleh Marketing Research Indonesia (MRI) bekerjasama dengan Infobank sejak akhir 2022 hing

Prihatin Pemakai Narkoba Dari Gakin, Pansus Dorong APBD Bisa Intervensi Rehab

Mediabidik.Com - Panitia Khusus (Pansus) Komisi B DPRD Surabaya, melanjutkan pembahasan Raperda Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika dan Prekursor Narkotika, pada Selasa (20/06/2023). Pembahasan tersebut mengundang para pengelola Rumah Hiburan Umum (RHU), khususnya tempat hiburan malam, BNN Kota Surabaya, Polrestabes Surabaya, dan sejumlah mantan penyalahguna narkoba. Wakil Ketua Pansus John Tamrun mengatakan, pemakai atau penyalahguna narkoba, saat ini cenderung dari kalangan keluarga miskin (Gakin). Seperti para pekerja serabutan, dan pekerja disektor informal dengan upah rendah yang tidak menentu. "Kondisi ini tentunya sangat memprihatinkan dan patut menjadi pemikiran serius kita bersama," imbuhnya. John Tamrun menambahkan Raperda yang dibahas Pansus Komisi B sedang mencari formulasi yang tepat, bagaimana APBD Kota Surabaya bisa mengintervensi proses rehabilitasi secara sosial maupun medis, terhadap penyalahgunaan narkoba d

Ketua DPRD : Proporsional Terbuka atau Tertutup Itu Sama Saja

Mediabidik.Com – Di acara podcast jurnalis Dewan Surabaya (Judes) Indonesia terkait sistem pemilu proporsional terbuka tahun 2024 mendatang. Dalam acara podcast ini mengundang nara sumber Adi Sutarwijono Ketua DPRD Kota Surabaya Senin (19/6/2023) siang Menurut ia, seluruh caleg, kader partai politik dan anggota dewan tentang keputusan itu yang tidak lain adalah harus melaksanakan dan mempersiapkan diri. "Bagi kami baik proporsional terbuka atau tertutup itu sama saja,"ujar Adi Sutarwijono Adi Sutarwijoyo disapa akrab Awi ini menjelaskan, inti tugas pokok seorang bacaleg itu terpenting adalah turun  ditengah masyarakat dan menyelesaikan di berbagai forum "Kalau itu tidak bisa dilakukan oleh kader partai politik meski dengan sistem terbuka maupun tertutup tidak bakal mendapatkan suara dan kepercayaan publik,"terangnya. Menurut Awi yang juga Ketua DPC PDIP Kota Surabaya ini, karena rakyat sekarang  sudah cerdas tidak mau memilih kucing dalam karung "Be

Bank Jatim Serahkan Bantuan CSR Mobil Ambulans Kepada RSJ Menur

Mediabidik.Com- Sebagai bentuk tanggung jawab sosial perusahaan kepada masyarakat, PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim) resmi menyerahkan bantuan CSR berupa satu unit mobil ambulans beserta karoseri ambulans kepada Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Menur Provinsi Jawa Timur.  Penyerahan bantuan CSR dilakukan secara simbolis oleh Direktur Utama Bank Jatim Busrul Iman kepada Direktur RSJ Menur Provinsi Jawa Timur Drg Vitria Dewi MSi dan disaksikan langsung oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, di RSJ Menur, pada Senin (19/6/2023).   Busrul menjelaskan, bantuan CSR berupa satu ambulans ini diharapkan dapat menjadi fasilitas yang siap melayani kebutuhan RSJ Menur maupun masyarakat, sehingga dapat digunakan sebagai sarana evakuasi medis dan penanggulangan gawat darurat. "Bantuan ambulans merupakan bentuk tanggung jawab Bank Jatim kepada masyarakat di bidang kesehatan, jadi masyarakat yang membutuhkan bisa langsung memperoleh pelayanan dengan cepat,"

Polda Jatim Amankan 5 Orang Tersangka TPPO Asal Jatim

Mediabidik.Com - Subdit IV Renakta Direktorat Reserse Kriminal Umum (Dit Reskrimum) Polda Jatim, telah menangkap 5 orang tersangka Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) dalam kurun waktu Januari-Juni 2023. Masing-masing yang diamankan ialah MK, SA, HWT, MYS dan APP yang seluruhnya asal Jawa Timur.  Kapolda Jatim Irjen Pol Toni Harmanto mengatakan, melalui pengungkapan ini, pihaknya menegaskan bahwa hal itu merupakan bukti keseriusan Polda Jatim dalam melindungi para Pekerja Migran Indonesia (PMI). "Tentunya kita berharap betul dengan kasus yang dalam penyidikan kita, ini sebagai keseriusan Polda Jatim menyikapi kasus tersebut. Apa yang kita lakukan hari ini untuk terus menyadarkan masyarakat kita," katanya, Selasa (13/6/2023). Sementara Dir Reskrimsus Polda Jatim, Kombes Pol Totok Suharyanto menjelaskan, pengungkapan ini berdasar 3 laporan polisi, yakni 2 laporan di Polda Jatim dan satunya dari Polres Jember. Modus yang digunakan para ialah mengiming-imingi korb

Ini Saran Dewan Untuk Pemkot, Pasca Insiden Mobil Nabrak Tiang JPO Wonokromo

Mediabidik.Com – Anggota Komisi C DPRD Kota Surabaya dari Fraksi PDI Perjuangan, Sukadar menyarankan kepada Pemkot Surabaya agar saat proyek pelebaran jalan dimulai penting untuk perhatikan keberadaan Jembatan Penyebrangan Orang (JPO). Komisi C sendiri membidangi pembangunan dan infrastruktur Kota Surabaya. "Nah, JPO Wonokromo berdiri sebelum ada proyek pelebaran jalan dan posisinya berada di tepi jalan. Ketika ada pelebaran jalan, maka tiang penyangga JPO ada ditengah bahu jalan ini yang berbahaya bagi pengguna jalan," ujar Sukadar di Surabaya, Jumat (16/06/2023). Ia menjelaskan, akibat insiden kecelakaan mobil menabrak tiang JPO Wonokromo, Minggu (11/06/2023) Pemkot Surabaya harus segera mengganti struktur JPO.  "Bagaimana caranya struktur JPO ini tidak menjadi beban ketika tiang penyangganya di lepas, ini kan intinya," jelas politisi senior PDIP Surabaya ini. Sukadar menegaskan, Pemkot Surabaya harus melakukan evaluasi terkait JPO yang tiang penyangga

Komisi A Sarankan Pelayanan Tingkat RT Sebaiknya Gunakan Sistem Jemput Bola

Mediabidik.Com - Komisi A DPRD Kota Surabaya menyarankan bahwa, pelayanan masyarakat hingga level RT sebaiknya gunakan sistem jemput bola. "Artinya, Ketua RT harus lebih peka mana saja warganya yang belum miliki KTP didatangi dan bantu untuk buat data kependudukan seperti KTP,"ujar Ketua Komisi A DPRD Kota Surabaya Pertiwi Ayu Krishna di Surabaya, Sabtu (17/06/2023). Ayu menjelaskan, Ketua RT harus mendata warganya dengan baik dan benar, baik data kelahiran, pendidikan, kesehatan, dan data kemiskinan itu harus jelas. Saat ini, kata anggota Fraksi Golkar Surabaya ini, kinerja Camat dan Lurah yang membawahi RW dan RT memang ada yang belum maksimal, tapi juga sudah banyak berkinerja maksimal sesuai arahan Walikota Eri Cahyadi. "Kita tidak menjustifikasi mana saja Camat dan Lurah, RW dan RT yang tidak maksimal kinerjanya. Namun, faktanya di lapangan masih saja ada kejadian problem administrasi kependudukan di Surabaya,"terang Bunda Ayu sapaan Pertiwi Ayu Kr

Fraksi PSI Ingatkan Semua Pengembang Agar Tidak Lupa Bangun Pedestrian

Mediabidik.Com - Anggota Fraksi PSI DPRD Surabaya, William Wirakusuma mengingatkan semua pengembang di Kota Surabaya agar tidak lupa membangun pedestrian di kawasan pengembangannya.  William menambahkan, masih banyak pengembang lupa bahwa jalur pejalan kaki atau pedestrian adalah bagian dari jaringan jalan, dan merupakan prasana yang harus dibangun dan diserahkan kepada Pemerintah Kota. "Miris kalau melihat perumahan besar bahkan perumahan mewah tapi tidak ada pedestriannya. Jalannya lebar tapi pejalan kaki harus jalan mepet di pinggir jalan dengan resiko terserempet mobil,"ujar William, legislator PSI di Surabaya, Sabtu (17/06/2023). Ia menerangkan, dalam Perda no 7 Tahun 2010 tercantum jelas bahwa pengembang harus menyediakan prasarana jaringan jalan dan menurut Undang-Undang No 2  Tahun 2022 tentang perubahan kedua UU No 38 tahun 2004 tentang Jalan bahwa Jaringan jalan termasuk di dalamnya adalah jalur pejalan kaki yang berada di ruang manfaat jalan. "Dal

Progres Lelang Pekerjaan Terowongan Joyoboyo Saat Ini Masuk Tahap Kualifikasi

Mediabidik.Com - Progres lelang pekerjaan pembangunan Terowongan Joyo boyo senilai Rp 25 miliar sepanjang 150 meter dengan spesifikasi lebar 5 meter tinggi 3,5 meter sudah melalui proses pra kualifikasi dan saat ini masuk dalam tahap kualifikasi.  Ali Murtadlo Kepala Bagian (Kabag) Pengadaan Barang/Jasa dan Administrasi Pembangunan Sekretariat Daerah Kota Surabaya mengatakan, Untuk paket pekerjaan pembangunan terowongan Joyoboyo sudah launching hari Jum'at (9/6/23). "Senin (12/6/23) kemarin, analisa prakualifikasi tidak ada pertanyaan. Untuk buka sampul kualifikasi tanggal 19 JuniSubkor mendatang." ucap Kabag Adpem kota Surabaya, Jum'at (26/6/23).  Hal yang sama juga disampaikan Azizul Gofar Subkor Bagian Pengadaan Barang/Jasa dan Administrasi Pembangunan Sekretariat Daerah Kota Surabaya menyampaikan, jadi itu selesai dilaunching hari Jumat (9/6/23) minggu kemarin, terus buka sampul penawarannya Insha Alloh Senin besok tanggal 19 Juni 2023. "Itu taha

Komisi A Sayangkan PT Yekape Berikan Dana CSR Rp 700 Juta ke Dispendukcapil

Mediabidik.Com - Komisi A DPRD kota Surabaya merasa punya kepentingan mengevaluasi kepekaan pelaku usaha di Surabaya untuk memberikan sebagian keuntungannya kepada masyarakat melalui Corporate Social Responsibility (CSR) atau tanggung jawab sosial perusahaan.  Untuk itu, komisi bidang Pemerintahan dan Kesra ini mengundang beberapa perusahaan untuk mengetahui, sejauh mana tanggung jawab tersebut dilaksanakan serta sejauh mana masyarakat Surabaya mendapat nilai manfaatnya. Perusahaan-perusahaan tersebut diantaranya adalah PT Indomarco Prismatama (Indomaret), PT Sumber Alfaria Trijaya (Alfamaret), PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo), PT Yekape, PT Citraland, dan PT Intiland Grade. Namun sayangnya, 2 perusahaan yaitu Alfamart dan Pelindo tidak hadir. Dalam paparannya, Arif Fathoni menjelaskan bahwa selama ini total dana CSR yang dihimpun Bagian hukum dan Kerjasama Pemkot Surabaya sekisaran Rp 300 miliar. "Sebenarnya sangat bisa dimaksimalkan, namun banyak perusahaan beralasa

Ketua, Sekwan dan Anggota DPRD Surabaya Turut Hadiri Launching Podcast JUDES

Mediabidik.Com - Kelompok Kerja Jurnalis Dewan Surabaya (Pokja Judes) resmi melaunching Podcast Judes pada Rabu (14/06/2023). Peresmian ditandai dengan potong tumpeng oleh Ketua DPRD Surabaya, Adi Sutarwijono ke salah seorang jurnalis senior Pokja Judes. Dalam sambutannya, Adi Sutarwijono mengapresiasi ide kreatif teman-teman Pokja Judes mendirikan podcast. "Saya memberikan apresiasi karena sekarang wartawan sudah jauh lebih maju," ujar politisi akrab disapa Awi ini. Ia menambahkan, adanya podcast ini menjadi wahana bagi teman-teman jurnalis untuk memberikan gagasan-gagasan untuk pembangunan Kota Surabaya. "Ini merupakan wadah yang tepat, podcast ini bisa disampaikan ke khalayak ramai, sehingga warga masyarakat merasakan gagasan yang masuk," ungkap Awi. Sementara Sekretaris DPRD Surabaya (Sekwan), Musdiq, yang turut hadir di acara launching ini mengatakan, kehadiran podcast ini akan melengkapi gedung dewan, yang mempunyai misi salah satunya adalah menge

Tidak Kantongi IMB Cafe Lawson Embong Malang Disegel Satpol PP

Mediabidik.Com - Cafe Lawson di Jl. Embong Malang yang menyajikan makanan ala Jepang dan Korea, akhirnya ditutup oleh Satpol PP Kota Surabaya sejak Rabu (14/06/2023) jam 09.00 Wib. Penutupan ditandai  dengan pemasangan segel Satpol PP line, di sepanjang pintu harmonika cafe berjaringan internasional tersebut. Cafe Lawson yang resmi beroperasional sejak awal April 2023 itu, di ketahui Ijin Mendirikan Bangunan (IMB) nya, tidak sesuai peruntukan. Sehingga mendapat sorotan tajam dari Komisi B DPRD Surabaya. Kepala Satpol PP Kota Surabaya Eddy Christianto mengatakan, penutupan dilakukan atas permintaan bantuan penertiban (Bantib), dari Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman serta Pertanahan (DPRKPP) Kota Surabaya. "IMB nya rumah tinggal namun peruntukannya sebagai tempat usaha. Ini melanggar Perda nomor 7 tahun 2009, tentang Ijin Bangunan. Selama tidak punya IMB untuk usaha ya tidak boleh beroperasi," tegasnya. Eddy menambahkan, Cafe Lawson boleh menjalankan us

Bahas Raperda Pencegahan Narkoba, Pansus Undang BNN dan Kepolisian

Mediabidik.Com - DPRD Kota Surabaya membahas Raperda tentang Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika dan Prekrusor Narkotika. Untuk membahas perihal raperda ini, Pansus Raperda mengundang berbagai dinas terkait, Polrestabes Surabaya, panti rehabilitasi, hingga BNN Kota Surabaya.  Wakil Ketua Pansus Raperda Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika dan Prekrusor Narkotika John Tamrun mengungkapkan, permasalahan Narkoba ini menjadi konsentrasi serius dari pemerintah pusat dan pemerintah kota Surabaya.  "Oleh karena itu dari setiap OPD itu perlu kita satukan dalam satu peraturan daerah sehingga nanti pelaksanaan dari aparat keamanan lintas OPD, lintas instansi ini ada satu peraturan yang tegas yang mengatur itu," jelasnya saat ditemui usai rapat pansus, Selasa (13/6/2023).  John Tamrun juga menjelaskan, bahwa dalam pansus ini, menitik beratkan pada pencegahan dan rehabilitasi. Pencegahan dalam hal ini

Agar Terserap Maksimal, Dewan Himbau Agar Insentif RT, RW dan LPMK Jangan Dibebankan Dakel

Mediabidik.Com - Anggota Komisi A DPRD Surabaya, Ghofar Ismail merasa penggunaan Dana Kelurahan (Dakel) untuk pembayaran insentif RT, RW dan LPMK kurang tepat. Menurutnya, kebijakan ini tidak seiring dengan semangat awal dikucurkannya dana untuk setiap kelurahan di kota Surabaya. "Tujuan pemerintah Kota itu membantu membiayai anggaran kegiatan, khususnya usulan urgent di setiap RT dan RW," ucap Ghofar saat ditemui di ruang Komisi A DPRD Surabaya, Senin (12/6/2023).  "Tapi pada pelaksanaannya, Dakel ini sebagian besar malah digunakan untuk Insentif RT, RW dan LPMK," sebutnya.  Sebagai anggota Dewan, Ghofar Politisi PAN ini berharap agar insentif RT, RW dan LPMK di kembalikan ke bagian Kesra Pemkot Surabaya seperti pada tahun 2022 lalu. Sehingga anggaran Dakel bisa dimaksimalkan untuk pembiayaan pembangunan fisik dan SDM masyarakat sekaligus melengkapi sarana prasana di masing-masing kelurahan. Sebenarnya menurut Ghofar, Dana kelurahan yang alokasinya men

Ikuti Misi Dagang, Bank Jatim Berikan Fasilitas Promosi dan Akses Untuk UMKM Binaannya

Mediabidik.Com- Pemerintah Provinsi Jawa Timur (Pemprov Jatim) kembali melaksanakan misi dagang dan investasi. Setelah bulan Mei lalu ke Lampung. Kini misi dagang dan investasi dilaksanakan di Padang.  Dengan mengangkat tema Meningkatkan Jejaring Konektivitas Antara Provinsi Jawa Timur dengan Provinsi Sumatera Barat, PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim) turut serta mendukung program Pemprov Jatim tersebut. Pada kegiatan misi dagang dan investasi ini, yang digelar di Hotel ZHM Premiere Padang, pada Senin (12/6/2023), dihadiri langsung oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi Ansharullah, dan Direktur Manajemen Risiko Bank Jatim Eko Susetyono.  Dalam kegiatan misi dagang ini, bentuk support Bank Jatim, yakni dengan mengikutsertakan tiga UMKM binaannya demi memperluas pasar. Ketiga UMKM tersebut, yaitu Diamonte dari Mojokerto, Beeze Honey dari Surabaya, dan Kopi Luwak Dampit dari Malang.  Eko menjelaskan, UMKM telah

Terapkan Work Life Balance, Bank Jatim Ikuti Pertandingan Persahabatan Bulu Tangkis

Mediabidik.Com - PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim) terus mengoptimalkan talenta para karyawannya dalam berbagai kegiatan internal maupun eksternal. Yang terbaru, Bank Jatim telah mengikuti pertandingan persahabatan bulu tangkis bersama PB Blitar dan PBSI Blitar.  Kegiatan yang diadakan di Gedung Serbaguna Blitar, pada Sabtu (10/6/2023) tersebut, dihadiri oleh Direktur Manajemen Risiko Bank Jatim sekaligus Pembina PB Bank Jatim Eko Susetyono, Ketua PB Bank Jatim Mugni Nurachman, Sekretaris Daerah Kabupaten Blitar Izul Marom, dan Ketua PBSI Kabupaten Blitar Himawan Prabowo.  Eko mengatakan, pertandingan persahabatan seperti ini bertujuan untuk sinergi serta kolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Blitar demi kemajuan Kabupaten Blitar, termasuk di bidang olahraga. Selain itu, ajang seperti ini juga dijadikan sebagai tempat silaturahmi antara karyawan dan jajaran manajemen. Diakui Eko, bahwa perusahaan memang sangat memperhatikan keseimbangan antara tanggun

Terapkan Performance Management System, 99,8 Persen Karyawan Bank Jatim Merasa Engaged

Mediabidik.Com - PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim) terus melakukan berbagai langkah strategis untuk meningkatkan kualitas karyawan. Tujuannya supaya karyawan yang merupakan aset perusahaan dapat memberikan output terbaik bagi Bank Jatim Dalam hal ini, Bank Jatim mengimplementasikan performance management system yang berbasis proses bisnis untuk meningkatkan kompetensi sumber daya manusia. Para karyawan terbaik yang dijaring dari universitas ternama di Jawa Timur (Jatim) dan luar Jatim itu diberi pendidikan serta pelatihan.  SEVP Corporate Transformation Bank Jatim Budi Sumarsono menjelaskan, pemberian pendidikan serta pelatihan tak terbatas hanya di dalam negeri saja. Tetapi juga bisa sampai ke luar negeri.  "Pendidikan dan pelatihannya melalui performance management yang efektif agar mereka bisa menjadi partner konsultan bagi nasabah Bank Jatim. Di samping itu, Bank Jatim juga memiliki budaya yang mewajibkan semua leaders di unit kerja sebagai ro

Bank Jatim Raih Penghargaan Dalam Ajang Indonesia Financial Top Leader Awards 2023

Mediabidik.Com - PT Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim) kembali mencetak prestasi gemilang dalam ajang Indonesia Financial Top Leader Awards 2023 yang diselenggarakan oleh Warta Ekonomi. Kali ini, Direktur Utama Bank Jatim Busrul Iman berhasil menyabet penghargaan sebagai Best Leader for Sustainability Acceleration Through Synergy and Expansion of Regional Digitalization pada ajang tersebut.  Busrul mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Warta Ekonomi atas penghargaan yang telah diberikan kepadanya. "Memang tak dipungkiri, Bank Jatim tak henti-hentinya untuk terus melakukan transformasi digital demi meningkatkan bisnis perusahaan. Sebab, sekarang digital sudah menjadi kebutuhan utama di semua lini bisnis, termasuk perbankan,"kata Busrul, pada Jumat (9/6/2023). Maka dari itu, kini Bank Jatim semakin memperkuat digitalisasi lewat JConnect. Karena perubahan pola transaksi nasabah telah mengakselerasi transformasi digital di antara industri

Jalin Kerjasama Dengan DMI, RPH Surabaya Terbitkan Voucher Pembelian Sapi Qurban

Mediabidik.Com - Untuk mengoptimalkan pelayanan Qurban di momen Idul Adha 2023, RPH Surabaya dan Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kota Surabaya sepakat menjalin kerjasama. Kerjasama tersebut ditandai dengan penandatanganan kesepakatan antara Direktur Utama RPH Surabaya H. Fajar A. Isnugroho, dan Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kota Surabaya H. Arif Affandi di kantor PD RPH Surabaya Jl. Pegirikan, pada Kamis siang (08/06/2023). Direktur Utama PD RPH Surabaya H. Fajar A.Isnugroho menjelaskan, RPH Surabaya dan DMI Surabaya menerbitkan voucher pembelian sapi Qurban dan jasa potong kemas sapi Qurban untuk takmir masjid. "Takmir bisa datang ke kantor Dewan Masjid Indonesia Kota Surabaya untuk mendapatkan voucher potongan/diskon khusus pembelian sapi qurban di RPH maupun voucher jasa potong kemas sapi Qurban," jelasnya. Fajar menambahkan, voucher yang dibawa takmir kemudian ditunjukkan ke petugas RPH di posko Qurban Aman untuk mendapatkan diskon khusus. Voucher ini berla

Gabungkan Pajak dan Retribusi Daerah Menjadi Perda, Pansus Berharap Dapat Meningkatkan PAD

Mediabidik.Com - Panitia Khusus (Pansus) di Komisi B DPRD Surabaya, mulai membahas Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) yang mengabungkan pajak dan retribusi daerah, menjadi Raperda Pajak dan Retribusi Daerah.  Pembahasan dimulai dengan mengundang Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Surabaya, pada Rabu (07/06/2023). Anas Karno Ketua Pansus Raperda Pajak dan Retribusi Daerah berharap proses pembahasan Raperda ini bisa secepatnya tuntas menjadi Peraturan Daerah (Perda), agar segera diberlakukan. "Mengingat pajak dan retribusi merupakan salah satu sumber pendapatan asli daerah, yang memiliki peranan strategis untuk meningkatkan kemampuan keuangan daerah, yang digunakan sebesar-besarnya untuk kemakmuran rakyat," jelasnya pada Kamis (08/06/2023). Lebih lanjut Legislator Fraksi PDIP Surabaya tersebut mengatakan, Raperda Pajak dan Retribusi Daerah, diharapkan bisa memperluas potensi penerimaan pajak dan retribusi dalam APBD, untuk mendukung pertumbuhan ekonomi, mempe

Gelar Kegiatan Pemberdayaan Pedagang PRJ, Diskopdag Kota Surabaya Gandeng Komisi B

Mediabidik.Com - Pemkot Surabaya melalui Dinas Koperasi dan Perdagangan mulai melakukan tata kelola Pasar Rakyat Jambangan (PRJ), pasca relokasi PKL Masjid Al Akbar. Salah satunya dengan menggelar kegiatan pemberdayaan kapasitas pedagang Pasar Rakyat Jambangan di Siola pada Rabu (07/06/2023). Kegiatan tersebut dihadiri ratusan pedagang dan Wakil Ketua Komisi B DPRD Surabaya Anas Karno. Menurut Anas Karno sejak relokasi PKL Masjid Al Akbar, Komisi B mendorong supaya Dinkopdag segera melakukan tata kelola. "Relokasi ini menempati lahan aset milik Pemkot yang sekarang menjadi PRJ, untuk menata PKL di sekitaran Masjid Al Akbar. Tata kelola ini selain membuat kawasan Masjid terlihat rapi, juga untuk pemberdayaan PKL," terangnya Lebih lanjut legislator Fraksi PDIP tersebut mengatakan, upaya-upaya pemberdayaan terhadap PKL di PRJ sangat dibutuhkan. Supaya mereka mampu meningkatkan daya saing berikut kualitas produknya. "Ini sangat bermanfaat bagi para pedagang, ada