SURABAYAIMediabidik.Com - Investasi di kota Surabaya setiap tahun mengalami peningkatan dan lima besar sektor yang dapat menunjang peningkatan PAD di kota Surabaya dari tahun 2024 sampai tahun 2025.
Untuk tahun 2026 kata Lasidi, ada kenaikan sekitar Rp 43,34 triliun, belum realisasi. Ini kan laporan baru 2025 akhir, nanti triwulan satu baru bulan April ini baru laporan. "Jadi triwulan satu semester satu triwulan tiga semester dua, semester dua ini laporannya bulan Januari." ujar Lasidi.
"Tiap tahun ada laporan investasi, tiap tahun naik apa turun, ya alhamdulillah tiap tahun ini naik terus." tambah Lasidi.
Lasidi menyampaikan, investasi paling banyak itu ada lima besar, tahun 2024 itu paling banyak itu pertama transportasi, gudang, telekomunikasi, kedua perdagangan dan reparasi, ketiga perumahan, kawasan industri, perkantoran, keempat konstruksi dan kelima jasa lainnya.
"Kalau 2025 lima besarnya itu yang pertama perdagangan dan reparasi, kedua perumahan, kawasan industri dan perkantoran, ketiga transportasi gudang dan telekomunikasi yang keempat industri kendaraan bermotor dan alat transportasi lain dan kelima jasa lain. Itu yang urutan investasi di Surabaya." papar Lasidi.
"Sudah berjalan semua dan pendapatan paling besar di kota Surabaya ya lima sektor itu." pungkas Lasidi. (red)
Comments
Post a Comment